Cara Membuat Layar Android Menjadi Redup Maksimal (Night Mode)


Cara Membuat Layar Andorid Redup Maksimal - Pastinya kamu seringkan main hp sambil rebahan ditempat gelap seperti saat mau tidur. Tahukah kamu bahwsanya hal tesebut sangatlah berbahaya bagi mata kita. Cahaya yang dihasilkan oleh smartphone memiliki tingkat radiasi yang tinggi dan juga ketika kamu terfokus pada sedikit cahaya diruang yang redup juga akan membuat mata kamu cepat rusak.

Itulah mengapa bermain hp saat mau tidur sangat tidak dianjurkan karena akan memberikan dampak negatif bagi kesehatan mata manusia, bahkan dapat menyebabkan masalah serius seperti kebutaan, tentunya kamu tidak inginkan mengalami hal seperti itu.

Oleh karena itu ada trik yang bisa kamu gunakan untuk mengakali cahaya smartphone yang terlalu terang ketika kamu bermain diruangan yang gelap, yakni dengan menurunkan tingkat kecerahan cahaya. Bagaimana caranya ?? bukannya sudah yang paling rendah. Eit jangan salah dengan aplikasi ini kamu masih bisa membuat keterangan layar menjadi lebih rendah lagi sehingga tidak akan menyilaukan ketika kita bermain hp diruangan gelap. Yang pasti layar masih terlihat jelas dikarenakan dalam ruangan gelap kita tidak perlu layar smartphone terlalu terang, karena tidak akan pantulan cahaya yang menganggu.

Baiklah berikut ini adalah cara membuat layar android redup secara maksimal sehingga bisa kamu mainkan ditempat yang redup atau gelap tanpa perlu takut merusak kesehatan mata.

  1. Pertama buka play store kamu
  2. Kemudian download aplikasi bernama Night Owl -Screen Dimmer
  3. Download dan instal seperti biasa.
  4. Setelah terdownload dan terinstal sempurna, selanjutnya buka aplikasi Night Owl tadi
  5. Setelah itu aktifkan mode redup maksimal dan atur keredupan sesuai dengan keinginan kamu
  6. Tingkatkan presentasi menjadi lebih tinggi untuk mendapatkan redup yang maksimal di smarpthone kamu.
  7. Inilah contoh smartphone yang sudah diredupkan secara maksimal menggunakan aplikasi Night Owl
Gimana, mudah bukan. Dengan begitu kamu tidak perlu khawatir lagi dengan bahaya yang ditimbulkan dari cahaya layar smartphone ketika dimainkan ditempat gelap. Selain itu pula pastinya mata kamu akan lebih nyaman karena tidak terlalu silau ketika melihat layar smartphone.

*Picture adapted from teen.co.id

Artikel Terkait

Cara Membuat Layar Android Menjadi Redup Maksimal (Night Mode)
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

1 comments:

25 Apr 2023, 20.33.00 delete

Sangat bagus sekali🙂

Reply
avatar

====PERATURAN BERKOMENTAR====

Tolong berkomentar dengan kata kata yang sopan
Jangan menyertakan unsur SARA
Jangan menyertakan link aktif
Terima Kasih

Bagi pengguna Mobile silahkan klik Post a Comment untuk memulai berkomentar