Seringkali kita melihat banyak atraksi pesulap di Televisi atau bahkan media sosial yang sering kita gunakan. Ada beberapa pesulap yang menunjukan atraksi mereka yang berjalan di atas api dengan selamat tanpa meninggalkan bekas luka sekalipun. Tentunya trik pesulap tersebut banyak membuat mata tercengang, pasalnya api merupakan sesuatu yang berbahaya jika terkena kulit, akibatnya kulit akan terbakar hingga membuatnya melepuh.
Namun mengapa para pesulap yang melakukan atraksi berjalan diatas api tidak kenapa-napa ?? padahal para pesulap tersebut tidak menggunakan alat tambahan atau suatu zat tambahan yang dapat melindungi kaki dari api. Ternyata trik pesulap tersebut terjawab oleh ilmu sains, begini jawabanya.
Penjelasan
Dalam sebuah atraksi pesulap yang berjalan diatas api, hal yang terlihat jelas adalah yang di injak para pesulap tersebut bukanlah api yang berkobar-kobar, melainkan api kecil yang berasal dari hasil pembakaran potongan-potongan kayu sehingga sangat jelas terlihat bahwasanya yang di injak para pesulap tersebut adalah arang yang berpijar.
Dalam ilmu sains, kayu-kayu yang dibakar mengandung beberapa unsur seperti Carbon dan Air. Seluruh senyawa air akan menguap ketika dilakukan pemanasan pada kayu dengan cara dibakar hingga menjadi arang, ketika kayu tersebut menjadi arang, senyawa yang tersisa adalah karbon yang hampir murni.
Struktur karbon yakni sangat ringan yang mana merupakan penghantar panas yang kurang baik dalam tanda petik dibutuhkan waktu yang cukup lama untuk memindahkan panas kekulit pesulap. Hal itulah yang membuat para pesulap yang kita lihat melakukan atraksi berjalan diatas api atau lebih tepatnya arang-arang yang membara tidak kenapa-napa setelah melakukan atraksinya. Selain itu debu arang hasil pembakaran juga menjadi penghambat panas yang baik sehingga panas yang ada pada tumpukan arang tersebut sebenarnya tidak terlalu berbahaya.
Namun nyatanya arang tetap dapat menghantarkan panas, oleh karena itulah dalam aksinya para pesulap tidak berjalan dengan lambat, hal tersebut tentunya bertujuan untuk membuat kulit kaki pesulap itu tidak mengalami luka bakar.
Itulah penjelasan ilmiah mengenai aksi pesulap yang tidak kenapa-napa setelah melakukan aksi berjalan diatas api.
*Picture adapted from Youtube.com
Terungkap, Beginilah Penjelasan Ilmiah Aksi Berjalan di Atas Api Tanpa Terluka
4/
5
Oleh
Akhmad Raja Shaufi
====PERATURAN BERKOMENTAR====
Tolong berkomentar dengan kata kata yang sopan
Jangan menyertakan unsur SARA
Jangan menyertakan link aktif
Terima Kasih
Bagi pengguna Mobile silahkan klik Post a Comment untuk memulai berkomentar