Susah Makan Pada Anak Harus Secepatnya Diatasi, Jika Tidak Ingin si Kecil Menderita


Susah makan pada anak merupakan hal yang menjadi tantangan bagi kebanyakan orang tua. Anak kecil umumnya memiliki selera makan yang unik, tidak seperti orang dewasa, anak kecil akan mudah mengalami tidak nafsu makan dibandingkan orang dewasa. Tentunya itu menjadi tantangan yang sangat besar bagi para orang tua dalam membesarkan anaknya.

Permasalahan yang paling ditakuti oleh para orang tua adalah si kecil jatuh sakit dikarenakan susah makan yang tidak bisa diatasi pada anak. Anak-anak membutuhkan asupan gizi yang sangat besar dibandingkan orang dewasa, karena anak-anak merupakan masa dimana manusia mengalami tumbuh kembang, dan tumbuh kembang tersebut akan berjalan baik dengan asupan gizi yang baik pula. Sebagai orang tua tentunya harus bisa mengatasi permasalahan susah makan pada anak ini jika ingin menjadi orang tua yang baik, para orang tua harus memiliki trik agar bisa membuat sikecil nafsu makan.

Untuk membuat si kecil nafsu makan para orang tua harus lebih mengena si kecil dan mengetahui triknya


  • Anak kecil sangat suka dengan sesuatu yang menarik mata mereka, itu karena anak kecil tengah dalam tumbuh kembang dimana mereka menyerap apapun yang baru dan akan membuatnya tertarik. Para orang tua bisa menggunakan sifat anak kecil ini untuk membuat si kecil nafsu makan, yaitu dengan memberikan makanan kepada si kecil dengan tampilan yang menarik, yang membuat mereka tercengang seperti bentuk-bentuk hewan, tumbuhan ataupun benda-benda lainnya yang dihadirkan pada makanan si kecil.

Picture adapted from food.detik.com

Picture adapted from vemale.com
  • Seperti kita ketahui perut anak-anak lebih kecil dibandingkan dengan orang dewasa, yang artinya anak-anak tidak bisa menampung banyak makanan. Namun anak-anak memiliki kebutuhan gizi yang lebih besar dibandingkan orang dewasa. Nah maka dari itu para orang tua harus cerdik ketika menghadirkan makanan kepada sikecil. Si kecil bisa diberikan sedikit makanan namun memiliki gizi yang beragam, sehingga si kecil tidak akan males untuk menghabiskan makanan, karena porsinya yang tidak terlalu banyak.
Kunci utamanya adalah bagaimana cara orang tua dalam mengatasi masalah si kecil susah makan, para orang tua harus cerdik dan harus sabar ketika menghadapi masalah yang mungkin saja terjadi pada setiap orang tua terhadap anaknya. Jangan menyerah untuk menghadapi anak yang susah untuk makan, jangan biarkan hal-hal negative menyerang buah hati kesayangan hanya karena orang tua yang menyerah menghadapi anak susah makan.

Pesan : Semoga kita bisa menjadi orang tua yang baik untuk anak kita dan bisa membesarkan anak dengan baik sehingga ia menjadi anak yang berguna.

*Picture adapted from duniaanak.org

Artikel Terkait

Susah Makan Pada Anak Harus Secepatnya Diatasi, Jika Tidak Ingin si Kecil Menderita
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

====PERATURAN BERKOMENTAR====

Tolong berkomentar dengan kata kata yang sopan
Jangan menyertakan unsur SARA
Jangan menyertakan link aktif
Terima Kasih

Bagi pengguna Mobile silahkan klik Post a Comment untuk memulai berkomentar